Pernahkah anda menggunakan rute openBVE yang bernama "Jakarta Metro". Kalau pernah, mungkin anda sudah tahu bahwa didalam rute tersebut ada kereta api lain yang berjalan didepan kereta api kita, dengan rangkaian yang sama persis. Kereta api tersebut berjalan searah dengan kita, dan juga mengeluarkan suara mesin dan suara roda ketika berjalan, dan dikendalikan oleh masinis otomatis. Kereta itupun juga bisa ditabrak oleh kereta api kita apabila kita melanggar sinyal.
Oleh karena itu, maka bulan Agustus ini saya akan membahas mengenai cara menambahkan kereta api semacam itu kedalam rute. Caranya mudah sekali, akan tetapi untuk menambahkan kereta api lain didalam rute, paling cocok hanyalah di rute dengan persinyalan elektrik, karena persinyalan tersebut akan bekerja secara maksimal. Berikut ini langkah-langkahnya...
Buka file rute dengan notepad
Dalam gambar ini, yang dibuka ialah rute Babat-Surabaya Pasarturi untuk KA KRD Bojonegoro |
Bukalah file rute yang ingin anda edit dengan notepad. File yang dibuka adalah file dengan format .csv.
Tambahkan perintah .RunInterval
Perintah yang ditambahkan diblok warna biru. Bagian yang dikotaki warna merah tak boleh kosong |
Langkah selanjutnya yaitu menambahkan perintah .RunInterval. Setelah anda buka file rute tersebut, anda scroll kebawah hingga bertemu dengan perintah WithRoute. Dibawah perintah tersebut ada sederet perintah .Signal. Pastikan bahwa perintah tersebut lengkap, karena bila tidak lengkap, hal tersebut bisa mengakibatkan AI tak mendeteksi adanya aspek merah. Dibawah perintah .Signal tersebut, tambahkan perintah .Runinterval [waktu]. Waktu yang dimasukkan adalah jarak antara kedua KA dalam satuan detik. Oleh karena itu, bila kita ingin jarak antara dua KA sejauh 5 menit misalnya, maka kita tuliskan perintah .RunInterval 300 (karena 5 menit = 300 detik)
Setelah itu, silahkan anda cek di openBVE.
Selamat Mencoba!
kalo buat kereta pas pasan tapi cuma sekali doang gimana mas? maksudnya kyk kita bersilang/mengalah sama kereta lain di stasiun gitu..
BalasHapusCaranya sama seperti bikin objek KA papasan, tapi ada sedikit bagian yang diedit. Besok saya bikin tutorialnya mungkin.
Hapusmas caranya kereta kita disusul kereta lain gimana mas?
BalasHapuskalau disusul sepertinya tidak bisa
Hapus