Kamis, 01 Maret 2018

Membuat Jalur Ganda di Rute OpenBVE

Untuk membuat jalur ganda di openBVE, caranya sebetulnya tidak berbeda jauh dengan proses untuk menambahkan jalur baru di stasiun. Tetapi, untuk membuat jalur ganda, jauh lebih sulit dibanding hanya sekedar menambahkan jalur baru di stasiun, karena dalam membuat jalur ganda ada banyak rintangan yang harus dihadapi, mulai dari tikungan, sungai, PJL, dsb. Tidak semua rute dapat dijadikan menjadi jalur ganda. Rute tertentu seperti misalnya Kalibaru-Jember dan Purwosari-Wonogiri bisa dikatakan tidak mungkin untuk dijadikan jalur ganda di openBVE. Pada bahasan kali ini, akan membahas proses membuat jalur ganda dari Caruban menuju Madiun. Berikut langkah-langkah pengerjaannya.

Buka File Rute Dengan Notepad dan Route Viewer
Rute JG-MN Argo Wilis.csv di bagian Stasiun Caruban
Langkah pertama ialah membuka file rute dengan Notepad dan Route Viewer. Setelah itu, geser posisi di route viewer menuju stasiun awal jalur ganda dan juga geser posisi di notepad di bagian stasiun tersebut.

Beri Perintah Untuk Membentuk dan Mengakhiri Rel Baru
Posisi awal rel baru dan perintah yang diberikan. Tipe rel yang digunakan harus sama dengan tipe rel yang digunakan pada rel utama
Untuk memberi rel baru, gunakan perintah .rail [no. rel];[x];[y];[no. jenis rel]. Umumnya, rel baru terletak 4 meter di sebelah kiri rel lama dan ketinggiannya sama, sehingga nilai x adalah -4 dan y adalah 0. Nomor rel yang digunakan sebaiknya unik supaya tidak sama dengan no. rel yang sudah ada sebelumnya. Sedangkan jenis rel sebaiknya sama dengan jenis rel utama, kecuali atas sebab tertentu.
Perintah mengakhiri rel baru dan lokasinya
Untuk mengakhiri rel baru, gunakan perintah .railend [no. rel];[x];[y]

Merapikan Jalur Ganda Yang Telah Dibuat
Setelah proses diatas, sebetulnya jalur ganda yang dibuat telah selesai, tetapi wujudnya amburadul seperti screenshot dibawah ini.
Oleh karena itu, jalur ganda yang baru saja dibuat ini harus dirapikan dan dibenahi sehingga layak untuk digunakan dalam openBVE. Berikut langkah-langkahnya.

Menyamakan Jenis Rel yang Digunakan
Lengkung yang jenis relnya tak cocok dengan yang seharusnya
Setelah membuat rel baru, biasanya akan ada banyak lengkung yang jenis relnya tidak sesuai dengan seharusnya. Untuk mengatasi masalah ini, anda dapat menggunakan perintah .railtype [no. rel];[no.jenis] pada setiap awal maupun akhir lengkung, dengan no. jenis disamakan dengan jenis rel utama

Membuat Jembatan Untuk Rel Baru
Disini seharusnya dibangun jembatan. Yang ada di kotak merah adalah perintah yang harus ditambahkan dalam membuat jembatan baru.
Di beberapa tempat, akan muncul rel yang melintasi sungai maupun rintangan lainnya yang tidak menggunakan jembatan, padahal seharusnya memakai jembatan. Untuk mengatasinya, maka caranya adalah dengan meng-copy beberapa perintah .freeobj dan .railtype pada rel utama, lalu no. rel-nya diganti dengan no. rel yang baru, sehingga wujud rel baru menjadi sama seperti wujud rel lama.
Jembatan dengan rangka baja yang lebar memiliki prosedur pembuatan yang lebih rumit, karena jarak antara kedua rel harus dijauhkan supaya kedua rangka jembatan mempunyai ruang sendiri.
Untuk jembatan dengan rangka besar, maka jarak antara kedua rel harus dijauhkan. Untuk menjauhkan kedua rel, maka posisi rel harus digeser sedikit demi sedikit hingga sampai pada posisi yang tepat. Supaya bentuk rel baru bisa seperti sebuah kurva S, maka anda dapat menghitung letak rel di posisi-posisi tertentu dengan rumus berikut ini. (sudut yang digunakan dalam fungsi trigonometri dibawah ini menggunakan satuan radian, bukan derajat)
Hasil perhitungan tersebut menentukan posisi [x] dari rel di posisi yang ditentukan. Nilai dari panjang lengkung yang dimasukkan ialah jarak dari posisi yang ditentukan dari awal lengkung, yang umumnya merupakan kelipatan 25, karena objek rel di openBVE diulang setiap 25 meter. Supaya menghasilkan bentuk lengkungan S, maka anda hanya perlu menghitung pergeseran letak rel hingga setengah dari pergeseran yang diperlukan, kemudian untuk bergeser hingga posisi yang diinginkan anda gunakan kebalikan dari pergeseran letak rel tadi. Berikut contohnya.
Posisi pada gambar ini juga bisa anda gunakan apabila anda tidak ingin menghitung dengan rumus diatas. Jari-jari lengkung pada gambar ini sebesar 3907 meter.
Merapikan Emplasemen Stasiun
Emplasemen stasiun yang berantakan
Untuk merapikan emplasemen stasiun yang berantakan akibat jalur baru, anda perlu menggeser letak dan posisi wesel. Karena terlalu panjang bila dijelaskan disini, anda bisa membaca dasar-dasarnya di alamat berikut ini

Mengubah Posisi Objek yang Terdampak Oleh Jalur Baru
Objek yang tertimpa oleh rel baru
Dampak langsung dari ditambahkannya rel baru ialah adanya objek-objek yang terpaksa digusur. Untuk menggeser objek, anda dapat mengubah nilai x-nya atau mengganti no. relnya. Anda harus menggeser satu persatu objek yang tertimpa oleh rel dan perlu digeser.
Menggeser objek dengan fasilitas replace
Selanjutnya, yang perlu anda lakukan hanyalah merapikan bagian yang masih kurang rapi. Untuk membuat jalur ganda memang dibutuhkan waktu yang lebih lama dan langkah yang lebih rumit dibandingkan dengan menambahkan jalur baru di stasiun. Oleh karena itu, apabila anda merasa kebingungan, anda dapat mencoba mendownload contoh file berikut ini
file ini dapat digunakan dengan meletakkannya di folder openBVE/Railway\Route\PT.KAI DAOP 7 MN, anda dapat membukanya untuk melihat contoh jalur ganda hasil editan.

Selamat Mencoba!